FOTO PEMBANGUNAN DI DESA TUGU
Rabu, 29 Juni 2016 | komentar
Spanduk atau Poster Himbauan kepada Masyarakat dalam Rangka Memperingati HANI 2016
Selasa, 28 Juni 2016 | komentar
Disampaikan kepada Bapak/Ibu Kepala/ Pimpinan/ Komandan, bahwa BNN akan melaksanakan kegiatan Puncak Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) 2016 yang akan diselenggarakan pada tanggal 26 Juni 2016 di Lapangan Parkir Jl. Cengkeh, Taman Sari, Jakarta Barat, dan akan dihadiri oleh Bapak Presiden Republik Indonesia
Berkaitan dengan diatas, dalam rangka menggelorakan semangat menolak penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba melalui momentum peringatan HANI 2016, dimohon kepada Bapak/ Ibu Kepala/ Pimpinan/ Komandan untuk dapatnya memasang spanduk atau poster himbauan kepada masyarakat untuk menolak penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba yang dipasang di lingkungan Kantor masing-masing atau tempat-tempat strategis lainnya mulai awal bulan Juni 2016, seperti contoh spanduk atau poster terlampir.
Pesona Wisata Kab. Karanganyar Punya By Kamera Drone
Sabtu, 25 Juni 2016 | komentar
PEMBANGUNAN LATASIR JALAN DESA TUGU
Rabu, 22 Juni 2016 | komentar
Pembanguna Latasir jalan Dukuh dilaksanakan di empat dukuh di Desa Tugu.diantaranya:
- Dk.Bulakrejo
- Dk.Poncol
- Dk.Pojok
- Dk.Kuwon
Pembangunan Latasir jalan di empat dukuh tersebut bersumber dari Dana Desa Tahun 2016 Tahap I.Yaitu per dukuh mendapat bantuan dana Rp.30.000.000,-(Tiga puluh juta rupiah) untuk pembangunan Latasir Jalan.
Keberadaan sarana jalan lingkungan sangat vital di samping memiliki fungsi ekonomis tinggi bagi warga desa di dalam melakukan kegiatan ekonomi, juga memiliki dimensi strategis bagi desa di dalam membuka tabir isolasi kampung dengan kampung dan daerah lain baik yang ada di sekitarnya ataupun dengan masyarakat kota sekalipun. Tersedianya sarana infrastruktur jalan yang baik juga dapat membuka hubungan komunikasi transfortasi antar masyarakat secara luas dan dinamis. Maka dengan begitu lambat laun geliat pembangunan desa akan mulai terasa dan masayarkat desa dengan sendirinya menjadi betah tinggal di desa untuk kemudian kembali menjadi bersemangat mengelola desanya melalui berbagai aspek dan bidang dari mulai jasa sampai ke pertanian.
Masyarakat kampung Dk.Bulakrejo,Dk.Poncol,Dk.Pojok,Dk.Kuwon yang sebagian besar bekerja sebagai buruh tani, petani, pedagang kecil, pengrajin dan jasa sangat merasakan manfaat pembangunan latasir jalan lingkungan sebagai sarana transfortasi pemasaran hasil bumi, hubungan antara lingkungan / kampung serta sarana lalu lintas masyarakat terutama anak-anak sekolah.
Berikut kami sampaikan Foto Pembangunan Latasir jalan :
LOGO HARI JADI KABUPATEN KARANGANYAR KE-99
Selasa, 21 Juni 2016 | komentar
Lomba Karya Tulis Ilmiah Kabupaten Karanganyar Tahun 2016
| komentar
Disparbud Buka Pendaftaran Putra Putri Lawu 2016
| komentar
Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Karanganyar akan mengadakan Pemilihan Putra Putri Lawu (PPL) Duta Wisata Kabupaten Karanganyar Tahun 2016. Pendaftaran mulai dibuka dari 1 Juni hingga 25 Agustus 2016.
Kepala Disparbud Kabupaten Karanganyar, Tarsa, mengatakan, syarat pendaftaran yakni foto kopi KTP domisili Karanganyar, Surat Ijin Orang Tua Peserta, pas photo ukuran 3×4 berwarna sebanyak tiga lembar dan mengisi formulir pendaftaran.
“Syarat lain minimal SLTA, berusia 17 tahun dan maksimal 25 tahun terhitung mulai tanggal waktu pendaftaran, belum menikah, mampu berbahasa Jawa, Indonesia, dan Inggris dengan baik, dan tinggi badan untuk Pria minimal 165 sentimeter, dan Wanita minimal 160 sentimeter. Peserta mendaftar di Kantor Disparbud Karanganyar,” kata Tarsa, Selasa (31/05) saat Sosialisasi PPL Duta Wisata Kabupaten Karanganyar, di Ruang Podang, Setda Karanganyar.
Ajang generasi muda di Bumi Intanpari ini untuk mengetahui, dan mempromosikan kepariwisataan yang ada di Kabupaten Karanganyar untuk skala nasional maupun internasional.
“Kami mencari anak-anak muda yang mempunyai kepribadian dan penampilan menarik untuk meningkatkan citra pariwisata di Karanganyar,” kata Tarsa.
Sedangkan rencana lokasi kegiatan untuk tes tertulis dan wawancara 29-30 Agustus 2016 di Aula Rumah Dinas Wakil Bupati Karanganyar. Apresiasi Seni pada 4 September 2016 di Palur Plaza.
“Pembekalan dan Kunjungan ke objek wisata pada 5 September 2016, dan Grand Final pada 8 September 2016, di Plasa Alun-alun Karanganyar, atau bisa di Taman Pancasila,” kata Tarsa.
Tarsa juga menjelaskan, kategori juara dan hadiah ada dua. Masing-masing berasal dari pemenang Pria dan pemenang Wanita.
Kepala Disparbud Kabupaten Karanganyar, Tarsa, mengatakan, syarat pendaftaran yakni foto kopi KTP domisili Karanganyar, Surat Ijin Orang Tua Peserta, pas photo ukuran 3×4 berwarna sebanyak tiga lembar dan mengisi formulir pendaftaran.
“Syarat lain minimal SLTA, berusia 17 tahun dan maksimal 25 tahun terhitung mulai tanggal waktu pendaftaran, belum menikah, mampu berbahasa Jawa, Indonesia, dan Inggris dengan baik, dan tinggi badan untuk Pria minimal 165 sentimeter, dan Wanita minimal 160 sentimeter. Peserta mendaftar di Kantor Disparbud Karanganyar,” kata Tarsa, Selasa (31/05) saat Sosialisasi PPL Duta Wisata Kabupaten Karanganyar, di Ruang Podang, Setda Karanganyar.
Ajang generasi muda di Bumi Intanpari ini untuk mengetahui, dan mempromosikan kepariwisataan yang ada di Kabupaten Karanganyar untuk skala nasional maupun internasional.
“Kami mencari anak-anak muda yang mempunyai kepribadian dan penampilan menarik untuk meningkatkan citra pariwisata di Karanganyar,” kata Tarsa.
Sedangkan rencana lokasi kegiatan untuk tes tertulis dan wawancara 29-30 Agustus 2016 di Aula Rumah Dinas Wakil Bupati Karanganyar. Apresiasi Seni pada 4 September 2016 di Palur Plaza.
“Pembekalan dan Kunjungan ke objek wisata pada 5 September 2016, dan Grand Final pada 8 September 2016, di Plasa Alun-alun Karanganyar, atau bisa di Taman Pancasila,” kata Tarsa.
Tarsa juga menjelaskan, kategori juara dan hadiah ada dua. Masing-masing berasal dari pemenang Pria dan pemenang Wanita.
PEMBANGUNAN SALURAN LAPANGAN DESA TUGU
| komentar
Berikut ini kami sampaikan foto pembangunan Saluran Lapangan Desa Tugu.
0 %
50 %
100 %
Manfaat dari pembangunan Saluran Air ini adalah :
- Akses jalan masuk ke lapangan.
- Untuk tetap menjaga kondisi permukaan Jalan Raya supaya tetap kering dan tidak tergenang air.Hal ini sangat penting bagi Jalan Raya yang terbuat dari aspal,karena Jalan Raya dari aspal akan lebih mudah rusak apabila kondisinya tergenang air.
- Mencegah banjir,karena air akan di alirkan ketempat yang lebih rendah.
Pembangunan Saluran Air Lapangan Desa Tugu bersumber dana dari pendapatan transfer Desa Tugu yaitu dari Dana Desa ( DD ) dan Alokasi Dana Desa ( ADD ).
Besaran Dana yang digunakan sebagai berikut:
- Alokasi Dana Desa (ADD) : Rp.21.900.000,00
- Dana Desa (DD) : Rp.20.000.000,00
Berikut Laporan Penggunaan Dana yang di gunakan untuk pembangunan saluran air lapangan Desa Tugu:
APBDes Desa Tugu Kecamatan Jumantono
Senin, 20 Juni 2016 | komentar
Assalamuailaikum wr.wb
Sekian
Wassalamualaikum Wr.Wb
Pada kesempatan hari ini kami akan membagikan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa Tugu tahun 2016.
Ini merupakan suatu keterbukaan kami tentang penggunaan dana dari pendapatan desa.
diantaranya Dana Desa,Alokasi Dana Desa,Penghasilan Asli Desa,Bagian dari Hasil Pajak dan Restribusi daerah Kabupaten.
diantaranya Dana Desa,Alokasi Dana Desa,Penghasilan Asli Desa,Bagian dari Hasil Pajak dan Restribusi daerah Kabupaten.
Sekian
Wassalamualaikum Wr.Wb